Kapan Perabot Rumah Mulai Digunakan Orang di Dunia?

 Kapan Perabot Rumah Mulai Digunakan Orang di Dunia?
Ilustrasi/amlu.com
Perabot seperti yang kita kenal sekarang—meja, kursi, lemari, dan semacamnya—diperkirakan mulai digunakan sekitar 4.000 tahun yang lalu, dan bangsa Mesir tercatat sebagai pihak pertama yang menggunakannya. Pada masa itu, orang Mesir telah menggunakan meja, kursi, tempat duduk tanpa sandaran, juga peti untuk menyimpan barang.

Dari catatan sejarah, beberapa kursi yang digunakan orang Mesir di zaman kuno memiliki sandaran tinggi dan tempat meletakkan tangan, serta dihiasi ukiran kepala hewan. Kursi lain berupa bangku segi empat tanpa sandaran, dengan kaki bersilangan yang bisa dilipat menjadi satu, seperti kursi untuk berkemah.

Pada masa tersebut, orang Mesir juga telah mengenal dipan atau tempat tidur, dan perabot tidur mereka hanya berupa kerangka, serta biasanya sangat rendah. Di masa itu pula, orang Mesir tidak menggunakan bantal di tempat tidurnya, namun menggunakan sandaran kepala dari kayu atau gading.

Orang Babilonia dan Asyiria juga menggunakan perabot dengan pembuatan yang rumit. Para raja dan ratu biasa beristirahat di semacam dipan tinggi yang memiliki pangganjal kaki, atau duduk di kursi dengan sandaran tinggi. Mereka juga makan di meja, dengan kursi yang tinggi.

Ketika perabot juga telah dikenal orang Romawi, mereka suka mengisi rumahnya dengan benda-benda untuk dekorasi. Karenanya, mereka pun membutuhkan berbagai jenis perabot, dan biasanya menggunakan peti dari kayu yang diukir serta dicat. Mereka juga mengembangkan pembuatan lemari, yang digunakan untuk menyimpan barang.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Umum 5234887741739748738

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item