Mengapa Mulut Ikan Sering Membuka dan Menutup?

Mengapa Mulut Ikan Sering Membuka dan Menutup?
Ilustrasi/istimewa
Jika di rumah kita ada akuarium, perhatikanlah ikan-ikan yang hidup di dalamnya. Di dalam air, ikan tampak sering membuka dan menutup mulutnya. Mengapa? Jawabannya sangat jelas, karena ikan butuh bernapas.

Seperti makhluk hidup lain, ikan juga butuh bernapas agar tetap hidup. Untuk bernapas, ikan butuh oksigen. Jika manusia mendapatkan oksigen dengan cara menghirup udara melalui paru-paru, ikan bernapas melalui insang. Ikan menghirup oksigen yang banyak terdapat di dalam air.

Ketika ikan membuka mulutnya, air akan masuk ke dalam. Ketika itu pula, insang akan ditutup oleh penutup insang. Sebaliknya, ketika ikan menutup mulutnya, penutup insangnya akan terbuka. Pada saat itulah air yang masuk tadi akan keluar melalui insang yang ada di sisi kiri dan kanannya.

Ketika mulut ikan terbuka dan tertutup bersamaan dengan insangnya, terjadi proses masuknya oksigen ke dalam tubuh ikan. Oksigen akan dilarutkan ke dalam air dan masuk ke darah ikan. Sisanya, yang berupa gas, akan dikeluarkan melalui insang, dan begitu seterusnya.

Hmm… ada yang mau menambahkan?

Related

Hewan Air 8952869721803628435

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item